Showing posts with label chrome. Show all posts
Showing posts with label chrome. Show all posts

Thursday, June 7, 2012

Ramaya.na: Dunia Wayang Dalam Google


Anda tentu tahu dengan kisah wayang Ramayana. Ramayana (berasal dari bahasa Sanskerta yaitu Rama dan Yana yang berarti Perjalanan Rama) mengisahkan tentang perjalanan hidup Rama termasuk kisah percintaannya dengan istrinya, Dewi Sita. Kisah Ramayana telah banyak dituangkan ke berbagai media seperti novel, buku, film dll. Di Indonesia sendiri, Ramayana biasanya dikisahkan melalui tarian dan wayang seperti wayang kulit atau wayang orang.

Sekarang  Anda bisa menikmati cerita Ramayana tersebut di PC atau laptop Anda melalui browser Google Chrome. Minggu ini, Google meluncurkan sebuah website yang sangat saya rekomendasikan untuk anda lihat yaitu Ramaya.na. Ramaya.na adalah website yang mengangkat kisah Ramayana dan mengemas ceritanya dengan konsep baru dan tampilan grafis beserta efek audio yang menarik menggunakan Javascript dan HTML5.

Ramaya.na menghadirkan cerita yang interaktif karena pembaca diajak ikut andil dalam jalan ceritanya. Misalnya, pada saat Rama mengangkat busur panah yang tidak bisa diangkat oleh siapapun. Pembaca disuruh untuk mengeser scroll ke seolah-olah pembacalah yang melakukannya.


Untuk menampilkan kesan modern dan up-to-date, Googledan Chrome menggunakan produk-produknya dalam cerita ini seperti Google Maps, Google Talk dan Chrome Incognito Mode. Misalnya, ayah Dewi Sita mengumumkan sayembara melalui GoogleTalk ke seluruh negeri. Selain itu, ketika Rahwana menyamar sebagai biksu untuk menjebak Dewi Sita, Rahwana juga menggunakan Chrome Incognito Mode untuk mendapatkan identitas berbeda.


Selain design grafis dan elemen Google dan Chrome, Ramaya.na juga menyajikan audio yang mumpuni. Musik dari gamelan sebagai backsound selalu mengiringi cerita ini dari awal sampai akhir.

So, Ramaya.na adalah website yang saya rekomendasikan untuk Anda kunjungi.

Link: Ramaya.na

Wednesday, June 6, 2012

Facebook Rekomenasikan Opera Daripada Chrome

Beberapa waktu lalu berhembus kabar bahwa Facebook akan mengakuisisi pembuat peramban terkemuka, Opera Software, dengan nilai yang diperkirakan hingga $1,4 miliar.

Hal yang aneh dan sedikit menguatkan berita akuisisi tersebut adalah munculnya peramban Opera bersama-sama dengan Firefox dan Internet Explorer.

Lalu dimana Google Chrome? Tempat Google Chrome kini digantikan Opera yang kini bersanding dengan Internet Exporer dan Mozilla Firefox sebagai peramban yang didukung Facebook.

Berita ini bersumber dari FavBrowser yang melaporkan pada hari Kamis (31/05/2012) yang memunculkan laman “You’re using a browser we don’t support…” saat mengakses jejaring sosial ini melalui peramban Google Chrome.

Pada halaman yang muncul tersebut hanya muncul 3 peramban yang terdaftar, Internet Explorer, Mozilla Firefox dan Opera. Google Chrome dan Apple Safari tidak ada dalam daftar.

Anehnya, menurut FavBrowser, pesan tersebut tidak lagi muncul dan di halaman “What web browsers does Facebook suppport?” memunculkan daftar yang berbeda.

Peramban yang muncul di laman tersebut adalah Mozilla Firefox, Apple Safari, Google Chrome dan Internet Explorer, peramban Opera sama sekali tidak masuk daftar.

Spekulasi yang beredar memperkirakan bahwa ini adalah akibat bug atau kesalahan yang terjadi di Facebook dan kini telah diperbaiki.

Namun pihak lain berpendapat beda, mereka berpendapat bahwa situs jejaring sosial populer ini bermaksud menambahkan Opera sebagai peramban yang didukung.

Terlepas isu akuisisi Opera oleh Facebook, posisi Opera di pangsa pasar browser memang tidak terlalu populer, namun untuk peramban mobile, Opera masih menjadi nomor 1.

Sampai saat ini belum ada pernyataan atau komentar resmi dari Facebook mengenai hal ini.

Friday, June 1, 2012

Blok Website Apapun Dari Hasil Pencarian Google Chrome

Halo teman-teman blogger sekalian! saya berharap Anda semua baik-baik saja. Ketika anda menggunakan Google untuk browsing sebuah situs atau informasi, mungkin banyak pembaca yang menemukan situs atau informasi yang kurang atau bahkan tidak relevan dengan yang anda cari. Dan mungkin ini tidak penting, kan? Hari ini,  saya akan memberitahu Anda bagaimana cara memblokir domain atau website. Apasajakah caranya? Berikut adalah cara memblokir domain atau website hasil pencarian search engine.

Install Personal Blocklist untuk memblokir situs web apapun di browser Google Chrome.
Ekstensi  Personal Blocklist  akan mengirimkan feedback tentang situs apa saja yang Anda blok ke Google. Bila Anda memilih untuk memblokir atau membuka blokir sebuah situs, ekstensi juga akan mengirimkan URL web dari hasil pencarian yang diblokir atau dibuka (akan ditampilkan).

Untuk memblokir nama domain, klik "Block blablabla.com" yang ditampilkan di samping link domain dalam hasil pencarian Google. Hasilnya akan disembunyikan segera dari daftar hasil pencarian dan akan diblokir sampai anda membuka "blokir"annya kembali.

Untuk membuka blokir-an domain atau situs dari  Personal Blocklist, Anda dapat klik pada ikon  Personal Blocklist  yang terdapat di sisi kanan bar Adress Chrome dan klik link Unblock. Anda juga dapat mengedit nama domain yang diblokir dengan mengklik pada link Edit. Jangan lupa untuk menekan tombol Save setelah mengedit nama domain.

Link Ekstensi: Personal Blocklist