Sunday, June 17, 2012

Selamat Ulang Tahun Format Gambar GIF ke 25!


Format GIF yang berupa gambar animasi genap berusia 25 tahun. Itu menandakan bahwa telah seperempat abad format file animasi terseut telah memuaskan para pengguna internet.
Meskipun teknologi telah berubah dari zaman ke zaman, tapi file berformat GIF memiliki daya tahan yang luar biasa.

Bagaimana awal GIF muncul? Compu Service yang merupakan layanan komersial pertama di AS merilis suatu format gambar grafis interchange (GIF) pada tanggal 15 Juni 1987 dan gambar pertama kali yang menggunakan format GIF adalah gambar pesawat terbang.

Sekarang, 25 tahun kemudian, internet masih belum bisa dilepaskan dari format GIF. Bahkan, sebuah galeri seni di London saat ini sedang menampilkan sebuah proyek bernama "Born in 1987: The Animated GIF", yang menampilkan lebih dari 40 animasi GIF dibuat oleh seniman dari berbagai disiplin ilmu.

0 comments:

Post a Comment